HATINYA PKK adalah singkatan dari Halaman, Asri, Teratur, Indah dan NYAman. Hatinya PKK merupakan suatu gerakan masyarakat untuk memanfaatkan halaman di sekitar rumahnya dengan tanaman pangan dan tanaman produktif/ keras, dengan memanfaatkan pekarangan/halaman rumah dengan tanaman produktif ataupun tanaman hias diharapkan dapat memberikan nilai untuk keindahan dan kenyamanan rumah.
Hatinya PKK dapat terwujud melalui sarana Gotong Royong seluruh keluarga dengan mengoptimalkan Tanaman Pangan yang produktif yang nantinya dapat Bernilai ekonomi tinggi serta dapat juga digunakan Sebagai tabungan.
Pekarangan adalah sebidang tanah di sekitar rumah yang mudah diusahakan dengan tujuan untuk meningkatkan pemenuhan gizi melalui perbaikan menu keluarga. Pekarangan sering juga disebut sebagai Lumbung Hidup, Warung Hidup atau Apotik Hidup.
Pemanfaatan Pekarangan adalah pekarangan yang dikelola melalui pendekatan terpadu berbagai jenis tanaman, ternak, dan ikan. Sehingga akan menjamin
ketersediaan bahan pangan yang beranekaragam secara terus menerus, guna pemenuhan gizi keluarga.
Pemanfaatan Pekarangan Dapat berupa :
- Lumbung Hidup, yaitu pekarangan ditanami dengan tanaman yg mengandung karbohidrat (umbi-umbian, jagung dll.) secara segar.
- Warung Hidup, sebagian dr lahan pekarangan dapat ditanami sayur-sayuran dan buah-buahan yg dapat kita manfaatkan setiap hari.
- Apotek Hidup, sebagian tanaman dapat ditanami tanaman toga yg sewaktu-waktu dapat diperlukan sbg pertolongan pertama apabila sakit.
- Peternakan, sebagian halaman dimanfaatkan utk beternak kelinci, unggas.
- Perikanan, sebagian halaman dimanfaatkan utk budidaya ikan (lele, gurami, nila, belut dll.)
- Tabungan, sebagian halaman ditanami dengan tanaman yg bernilai ekonomi tinggi seperti kayu jati, kelapa, sengon dll.
Tujuan dari pemanfaatan pekarangan adalah untuk :
- Memenuhi kebutuhan gizi keluarga secara berkesinambungan melalui pemanfaatan pekarangan.
- Meningkatkan pengetahuan keluarga dalam pengelolaan tanaman, ternak, dan ikan, untuk pemenuhan kebutuhan keluarga.
Apa Peran PPL dalam mewujudkan HATINya PKK?
Ada pun Peran PPL terutama kelompok dasawisma sangat penting dalam mewujudkan Hatinya PKK, seperti:
- membantu penyuluhan dalam kegiatan dan pertemuan PKK, baik dari tingkat Kecamatan/Kelurahan/RW/RT/Kelompok masyarakat dalam upaya peningkatan rumah kurang sehat menjadi rumah sehat.
- membantu Mengadakan pendataan rumah sehat dan kurang sehat.
- membantu Meningkatkan pemanfaatan lahan pekarangan kepada warga masyarakat sehingga tercipta HATINYA PKK dalam peningkatan Rumah sehat.
Melalui HATINYA PKK ini diharapkan masyarakat di kelurahan Bandungrejosari dapat mengelola pekarangan/halaman rumahnya dengan berbagai macam tanaman, baik tanaman buah dan sayur, tanaman obat, dan tanaman hias. Dengan tujuan agar pekarangan/halaman rumahnya tampak lebih asri, teratur dan nyaman untuk dilihat. Dengan gerakan bersama ini diharapkan akan semakin memberikan kesadaran kepada masyarakat arti pentingnya keasrian, keteraturan, keindahan dan kenyamanan. Yang nantinya dapat diimplementasikan dengan memanfaatkan setiap jengkal tanahnya untuk ditanami dengan tanaman-tanaman produktif, tanaman obat, tanaman hias dan tanaman lainnyayang dapat memberikan nilai ekonomi tinggi.(DEI)
Form Komentar